Tuesday, March 6, 2012
Gawat, Dua Gelandang Asing Persebaya IPL Cedera
Surabaya- Badai cedera menghantam Persebaya Surabaya di persiapan mereka menghadapi Persibo Bojonegoro dalam lanjutan kompetisi Indonesian Premier League (IPL) 2011-2012 ini. Dua gelandang asing mereka, Amaral dan Mario Karlovic harus menepi karena cedera.
Keduanya menjadi tumbal kemenangan 2-1 atas Arema Indonesia Minggu (04/3) lalu. Berdasarkan keterangan Fisioterapis Persebaya IPL, Muhammad Yanizar Lubis, Amaral menderita cedera lutut sementara Karlovic menderita cedera bahu.
"Amaral cedera lutut, keputusan dari tim dokter baru besok keluar. Kami harus memeriksakannya ke dua dokter berbeda demi kepastiannya," terang pria yang akrab disapa Nizar ini.
"Kalau Karlovic dia kena dislokasi bahu. Kita tidak berani ambil keputusan terlalu cepat karena dislokasi ini butuh waktu untuk proses inflamasi atau peradangan."
Berbeda dengan Amaral, meski menderita cedera bahu, Karlovic tetap menyempatkan diri menonton sesi latihan Persebaya di Gelora 10 Nopember tadi sore. Ditanya Bola.net tentang cederanya, sambil menunjukkan bahu kirinya yang diperban ia menerangkan kalau butuh waktu lama untuk kembali.
"Aku belum siap kalau untuk pertandingan lawan Persibo. Akan terlalu beresiko. Jika pemain lain mengenai bahuku, bisa-bisa tambah parah," tambahnya.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment